Wikipedia:Arsip halaman utama/2024/09/23
Artikel pilihan
Imam Syafei adalah seorang tokoh militer Betawi dan mantan Menteri Negara diperbantukan pada Presiden Urusan Pengamanan Khusus dalam Kabinet Dwikora II. Selama masa Revolusi Nasional (1945-1949), Syafei berjuang melawan Belanda dan juga terlibat dalam Operasi Penumpasan Pemberontakan PKI di Madiun. Seusai penyerahan kedaulatan, ia ditempatkan di Komando Militer Kota Besar Djakarta Raya dengan pangkat kapten. Sebagai anggota TNI, ia mendirikan organisasi Cobra untuk menampung rekan-rekannya yang dikeluarkan dari dinas tentara karena buta huruf. Pada tahun 1958, pangkatnya naik menjadi letnan kolonel. Soekarno mengangkat Syafei sebagai anggota DPR-GR pada tanggal 15 Agustus 1960 dan kemudian menjadi Menteri Negara diperbantukan pada Presiden Urusan Pengamanan Khusus dan menjabat sebagai menteri ini sampai tanggal 20 Maret 1966. Kemudian, ia dipenjara bersama dengan 14 menteri dan baru dibebaskan pada tahun 1975. Ia meninggal dunia pada tanggal 9 September 1982. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- Anura Kumara Dissanayake (gambar) terpilih menjadi Presiden Sri Lanka.
- Gempa bumi berkekuatan 5.0 Mw mengguncang Bandung dan Garut, Jawa Barat.
- Ledakan perangkat elektronik yang digunakan Hizbullah di Lebanon dan Suriah menewaskan sedikitnya 32 orang dan 3.200 luka-luka.
- Jafar Hassan ditunjuk sebagai Perdana Menteri Yordania menggantikan Bisher Al-Khasawneh yang mengundurkan diri.
- Perdana Menteri Kuwait ke-7 Jaber Al-Mubarak Al-Hamad Al-Sabah meninggal dunia pada usia 82 tahun.
Tahukah Anda
- "... bahwa dalam pacu jawi (gambar), balapan sapi tradisional Tanah Datar, Sumatra Barat, para joki tidak menunggangi sapi, tetapi berpegangan ke ekor sepasang sapi yang berlari melintasi sawah?"
- "... bahwa dari puluhan ribu batang pinus di takata matsubara yang tersapu gelombang tsunami akibat gempa bumi Sendai tahun 2011, terdapat satu pohon pinus yang masih berdiri?"
- "... bahwa organisasi Gideons International membagikan Alkitab secara cuma-cuma di kamar-kamar hotel di berbagai negara di seluruh dunia?"
- "... bahwa pada Revolusi Mesir 2011, Museum Mesir di Kairo didobrak oleh ratusan orang yang kemudian menjarah dan merusak sejumlah koleksi Mesir Kuno di dalamnya?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada September 2024.
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
23 September: Hari Nasional di Arab Saudi (1932); Hari Perayaan Biseksualitas
- 1932 - Kerajaan Hijaz dan Nejd dinamakan menjadi Kerajaan Arab Saudi.
- 1991 - Armenia merdeka dari Uni Soviet.
- 2002 - Browser web Mozilla Firefox (Phoenix) diluncurkan.
Tanggal lain: 22 September – 23 September – 24 September
Gambar pilihan
(ukuran asli: 2.208 × 1.472 piksel, 89 KB)
Oleh: Wibu lu
Lisensi: CC BY-SA 4.0