Sarah Shahab
Sarah Shahab | |
---|---|
Lahir | Sarah Syahirah Shahab 3 Juli 1992 Palembang, Indonesia |
Kebangsaan | Indonesia |
Nama lain | Sarah Shahab |
Pekerjaan | Aktris Model Dokter |
Tahun aktif | 1996 - 2008 |
Orang tua | Mustafa Kamil Shahab (ayah) Eva Khadijah Alhasni (ibu) |
Kerabat | Zee Zee Shahab (kakak) |
Keluarga | Prabu Revolusi (ipar) |
dr. Sarah Shahab, S.Ked. (lahir 3 Juli 1992) adalah aktris Indonesia keturunan Arab. Ia merupakan adik kandung dari artis Zee Zee Shahab. Pada 2014 Sarah lulus dari fakultas Kedokteran (S.Ked.) di Universitas YARSI, Jakarta Pusat. Ia saat ini sedang menjalani kepaniteraan klinik sebagai Dokter muda (Co-ass) di RS Moh. Ridwan Meuraksa, Jakarta.
Awal karier
[sunting | sunting sumber]Keterlibatan Sarah di industri hiburan dimulai saat ia dan keluarganya mengikuti kuis Rahasia Keluarga di RCTI pada 1996. Kebetulan pada saat itu ada pihak agensi yang melihat acara tersebut. Pihak agensi mengaku tertarik dengan Sarah. Lantas mereka berusaha untuk menghubungi sang mama agar memperbolehkan Sarah main sinetron. Setelah itu akhirnya Sarah dapat peran di sinetron Mawar Sejati Mawar Berduri sebagai tokoh Inneke Koesherawati kecil. Semenjak itulah ia mendapat banyak tawaran sebagai bintang iklan. Iklan pertamanya adalah Nyam-Nyam, lalu Kecap ABC, dan disusul kacang Garuda Kid[1]. Pada 2009 Sarah berhenti dari industri hiburan, karena ingin fokus pada pendidikan.
Sinetron
[sunting | sunting sumber]- 1996: Mawar Sejati Mawar Berduri (RCTI)
- 2001: Luv (RCTI)
- 2001: Putri Tidur (RCTI)
- 2001: Maha Pengasih (SCTV)
- 2002: Pangeran Jahil & Penyihir Cilik (RCTI)
- 2002: Pangeran Jahil & Penyihir Cilik 2 (RCTI)
- 2004: Hantu Cilik (RCTI)
- 2004: Tersanjung (Indosiar)
- 2005: Rumah Kardus (SCTV)
- 2008: Best Friend Forever (SCTV)
- 2008: Kepompong (SCTV)
FTV
[sunting | sunting sumber]- 2002: Geng 5 (RCTI)
- 2005: Jagalah Hati (TPI)
- 2008: Hamburger Rasa Cinta (RCTI)
Video klip
[sunting | sunting sumber]- 2001: Bidadariku (The Fly)
Prestasi
[sunting | sunting sumber]- Juara umum menyanyi Indonesia Jaya di TMII tahun 1998
- Juara umum None cilik Jakarta tahun 2000
Referensi
[sunting | sunting sumber]- Catatan kaki