Lompat ke isi

Narashino

Koordinat: 35°40′49.4″N 140°01′35.4″E / 35.680389°N 140.026500°E / 35.680389; 140.026500
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Narashino
習志野市
}
pusat kota di malam hari
Morisia Tsudanuma Institut Teknologi Chiba
Taman Yatsu Rose Pusat Renang Internasional Chiba
Lapangan Sepakbola Frontier Yatsu-higata
Bendera Narashino
Lambang resmi Narashino
Koordinat: 35°40′49.4″N 140°01′35.4″E / 35.680389°N 140.026500°E / 35.680389; 140.026500
NegaraJepang
WilayahKantō
PrefekturChiba
Pemerintahan
 • WalikotaTaisuke Miyamoto (sejak Mei 2011)
Luas
 • Total20,97 km2 (8,10 sq mi)
Populasi
 (30 November 2020)
 • Total175,292
 • Kepadatan8,400/km2 (22,000/sq mi)
Zona waktuUTC 9 (Waktu Standar Jepang)
- PohonAkasia
- BungaHortensia
Nomor telepon047-451-1151
Alamat2-1-1 Saginuma, Narashino-shi, Chiba-ken 275-8601
Situs webSitus web resmi
Balai Kota Narashino

Narashino (習志野市, Narashino-shi) adalah sebuah kota yang terletak di Prefektur Chiba, Jepang. Hingga 30 November 2020, kota ini diperkirakan memiliki penduduk sebanyak 175.292 jiwa dalam 81.895 rumah tangga dan kepadatan penduduk sebesar 8.400 jiwa per kilometer persegi. Luas keseluruhan kota ini sekitar 20,97 kilometer persegi.[1]

Daerah sekitar Narashino telah dihuni sejak zaman prasejarah. Para arkeolog telah menemukan timbunan kulit kerang dan banyak sisa-sisa lainnya dari zaman Jomon, serta tumulus dari zaman Kofun. Daerah tersebut merupakan lahan basah dan rawa yang jarang penduduknya di sepanjang pantai utara Teluk Edo. Setelah Restorasi Meiji, Tsudanuma (津田沼村, Tsudanuma-mura) didirikan di Distrik Chiba pada 1 April 1889 dengan menggabungkan lima dusun kecil dengan jumlah penduduk 4500 orang. Daerah itu baru mulai berkembang dengan datangnya kereta api, dan Tsudanuma dinaikkan statusnya menjadi kota pada 3 Maret 1903. Kemudian pada tahun 1951 Tsudanuma bergabung dengan sebagian kota tetangga Chiba (bekas kota Makuhari), yakni Minomi, Maka, dan Okubo untuk membentuk kota baru Narashino. Narashino tidak mempunyai pusat kota karena kota-kota pembentuknya terhubung dengan dua jalur kereta api menuju Tokyo.[2]

Narashino terletak di barat laut Prefektur Chiba, berbatasan dengan Teluk Tokyo di barat daya, dan ibu kota prefektur Chiba di timur. Jarak Narashino dari pusat kota Tokyo sekitar 20 hingga 30 kilometer. Kota ini terletak di Dataran Tinggi Shimōsa dan lahan reklamasi di Teluk Tokyo dengan perbedaan ketinggian yang besar dari daerah pegunungan ke daerah pesisir. Narashino membentang sejauh 8,9 kilometer timur-barat dan 6,2 kilometer utara-selatan, terdiri dari dataran alami dan tanah reklamasi datar.[3]

Kota tetangga

[sunting | sunting sumber]

Prefektur Chiba

Narashino memiliki iklim subtropis basah dengan ciri-ciri musim panas yang hangat dan musim dingin yang sejuk dengan tingkat hujan salju yang rendah. Suhu rata-rata tahunan di Narashino adalah 15,4 °C. Curah hujan tahunan rata-rata adalah 1410 mm dengan September sebagai bulan dengan tingkat curah hujan tertinggi. Suhu rata-rata tertinggi berada pada bulan Agustus sekitar 26z9 °C dan terendah bulan Januari sekitar 4,9 °C.[4]

Demografi

[sunting | sunting sumber]

Menurut data sensus Jepang,[5] penduduk Narashino mengalami peningkatan yang cukup besar pada tahun 1960-an dan 1970-an, kemudian menurun setelah tahun tersebut.

Populasi historis
Tahun Jumlah
Pend.
  
±%  
1950 28.667—    
1960 42.167 47.1%
1970 99.995 137.1%
1980 125.155 25.2%
1990 151.471 21.0%
2000 154.036 1.7%
2010 164.421 6.7%
2020 175.292 6.6%

Kota kembar

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Narashino (Chiba , Japan) - Population Statistics, Charts, Map, Location, Weather and Web Information". www.citypopulation.de. Diakses tanggal 2 November 2021. 
  2. ^ "Narashino | Japan". Encyclopedia Britannica (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2 November 2021. 
  3. ^ "習志野市の概要 習志野市ホームページ". www.city.narashino.lg.jp. Diakses tanggal 2 November 2021. 
  4. ^ "Narashino climate: Average Temperature, weather by month, Narashino water temperature - Climate-Data.org". en.climate-data.org. Diakses tanggal 2 November 2021. 
  5. ^ "Narashino (Chiba , Japan) - Population Statistics, Charts, Map, Location, Weather and Web Information". www.citypopulation.de. Diakses tanggal 2 November 2021. 
  6. ^ "Chiba Prefecture - The Council of Local Authorities for International Relations (CLAIR)". www.clair.or.jp. Diakses tanggal 2 November 2021.