Lompat ke isi

Lucretia Mott

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Lucretia Mott

Lucretia Mott adalah seorang feminis awal yang aktif dalam gerakan anti perbudakan dan menentang ketidakadilan ras dan gender.[1] Tempat kelahiran Lucretia Mott adalah diPulau Nantucket, Negara Bagian Massachusetts, Amerika Serikat, pada tanggal 3 Januari 1793. Lucretia Mott menjadi salah satu tokoh perintis gerakan perempuan di Amerika Serikat yang mulai bermunculan pada pertengahan abad ke-19 Masehi. Tuntutan emansipasi dan penghapusan diskriminasi terhadap kaum perempuan, menjadi dasar dari gerakan feminisme.[2] Ia wafat di Cheltenham, Pennsylvania, Amerika Serikat pada usia 87 tahun, tepatnya pada tanggal 11 November 1880.[3]

Perjuangan

[sunting | sunting sumber]

Kegiatan amal

[sunting | sunting sumber]

Lucretia terus melakukan perjuangan untuk menghapus perbudakan. Sebagai seorang ibu rumah tangga, Lucretia mampu membagi waktunya untuk kegiatan amal sekaligus mengelola rumah tangga. Mott menggunakan rumahnya sebagai tempat perlindungan bagi para tamunya yang merupakan para budak yang kabur dari majikannya. Selain itu, Lucretia menghabiskan penghasilannya untuk membiayai para tamunya dan sebagian lagi didonasikan untuk kegiatan amal. Lucretia bersama para perempuan pendukung gerakan anti-perbudakan mengelola kegiatan amal yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran serta menghimpun dana untuk menyediakan kebutuhan gerakan anti-perbudakan.[4]

Orasi publik

[sunting | sunting sumber]

Kaum feminis anti-perbudakan yang dipimpin oleh Lucretia Mott mulai melakukan orasi di depan publik dan di gereja. Namun kegiatan ini dianggap mengancam norma-norma sosial, sehingga para perwakilan dari Sidang Umum Kongregasi gereja menyarankan agar perempuan kembali pada perintah gereja yang menyatakan perempuan tidak boleh bersuara di gereja. Namun gerakan anti-perbudakan tetap berlanjut, karena tidak semua pihak menentangnya. Lucretia juga berpartisipasi dalam Konvensi Anti-Perbudakan Perempuan Amerika (Anti-Slavery Convention of American Women) yang diadakan pada tahun 1837, 1838, dan 1839. Pada konvensi tahun 1838 di Philadelphia, terjadi demonstrasi yang merusak gedung yang baru dibangun oleh aktivis anti-perbudakan untuk keperluan rapat, yaitu Pennsylvania Hall. Mott dan para pejuang feminis lainnya berhasil kabur dari para demonstran. Para pendemo kembali melakukan penyerbuan di rumah Mott dan bangunan lembaga kulit hitam yang terletak di Philadelphia, namun Mott dan para feminis lainnya mampu mengakhiri demonstrasi tersebut.[5]

Perjuangan Lucretia Mott berlanjut ketika ia menjadi salah satu delegasi di Konvensi Anti-Perbudakan Dunia (World’s Anti- Slavery Convention) yang di London, Inggris. Saat itu, para peserta laki-laki menolak kehadiran peserta perempuan dari Amerika Serikat, sehingga delegasi perempuan dipisahkan untuk duduk di area khusus perempuan.[6] Setelah menghadiri konvensi tersebut, semangat Mott semakin kuat untuk memperjuangkan gerakan anti-perbudakan di Amerika Serikat. Ia mulai berorasi di kota-kota dan negara-negara bagian Amerika Serikat yang masih memberlakukan hak pemilik budak, seperti New York, Boston, Baltimore, Maryland, Virginia, dan Columbia. Selain itu, Mott juga bertemu dengan Presiden Amerika Serikat, yaitu John Tyler untuk menyampaikan pemikirannya.[7]

Perjuangan Mott mencapai puncaknya setelah ia menandatangani Deklarasi Sentimen pada penyelenggaraan konvensi hak-hak Perempuan di Seneca Falls, New York. Konvensi ini merupakan pertemuan pertama yang membahas masalah hak-hak perempuan di Amerika Serikat. Setelah beberapa dekade, hak-hak suara perempuan mulai menjadi fokus dalam gerakan feminisme.[6]

Riwayat Hidup

[sunting | sunting sumber]

Lucretia Mott lahir pada 3 Januari 1793 di Pulau Nantucket, Massachusetts. Ia merupakan anak kedua dari lima bersuadara. Ayahnya bernama Thomas Coffin Junior, sedangkan ibunya bernama Anna Folger Mott. Awalnya, ayahnya bekerja sebagai kapten kapal, tetapi kemudian beralih menjadi pedagang ketika Lucretia berusia 10 tahun.[1] Lucretia menyelesaikan pendidikan dasarnya di Boston dan mempelajari cara kerja dari prinsip-prinsip demokrasi. Pada usia 13 tahun, ia disekolahkan di sekolah Friends yang berada di dekat Poughkeepsie, New York. Di sekolah ini, Lucretia mulai mempelajari tentang hak-hak yang seharusnya dimiliki oleh kaum perempuan. Selama bersekolah, Mott menjadi asisten dan kemudian diberi pekerjaan sebagai guru.[5]

Lucretia menikah dengan rekan bisnis ayahnya yang bernama James Mott dan memiliki enam orang anak.[1] Setelah menikah pada tahun 1811, mereka pindah ke Philadelphia. Sejak tahun 1818, Lucretia Mott mulai bekerja sebagai pembicara pada pertemuan-pertemuan keagamaan. Tiga tahun setelahnya, ia diterima sebagai pengurus organisasi Society of Friend. Ketika terjadi perpecahan pada tahun 1820, ia bergabung dengan cabang Hicksite yang berpaham liberal. Setelahnya, ia mulai melakukan berceramah di berbagai negara dengan topik agama, reformasi struktur sosial, kesederhanaan, penghapusan perbudakan, dan kedamaian.[5]

Lucretia Mott menjadi salah satu tokoh perintis gerakan perempuan di Amerika Serikat yang mulai bermunculan pada pertengahan abad ke-19 Masehi. Tuntutan emansipasi dan penghapusan diskriminasi terhadap kaum perempuan, menjadi dasar dari gerakan feminisme.[2] Lucretia dan suaminya, serta para pemimpin Quaker mendirikan Swarthmore College di Philadelphia pada tahun 1864, sebagai lembaga pendidikan tinggi.[8]

Lucretia juga berhasil mendeklarasikan hak-hak perempuan yang dikenal sebagai Deklarasi Sentimen. Deklarasi ini kemudian berhasil mendirikan dua asosiasi besar, yaitu National Women Suffrage Association dan American Women Suffrage Association. Keduanya memiliki tujuan yang sama yaitu mengajukan perubahan undang-undang Amerika Serikat untuk memperjuangkan hak suara bagi kaum perempuan. Setelah itu, berbagai gerakan perempuan dan organiasi sosial mulai membentuk organisasi persatuan. Pada tahun 1874, dibentuk gerakan anti-minuman keras bernama The Women’s Trade Union League dan The Women’s Temperance Union. Puncak pengaruh Lucretia Mott adalah pembentukan organisasi bernama General Federation of Women’s pada tahun 1894 di Amerika Serikat.[2]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c "Lucretia Mott". National Women's History Museum (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-06-14. 
  2. ^ a b c "Sejarah Gerakan Perempuan di Dunia". Aliansi Laki-laki Baru. 2015-03-08. Diakses tanggal 2020-06-14. 
  3. ^ Yukesti, Tetty (2015). 51 Perempuan Pencerah Dunia. Jakarta: PT Elex Media Komputindo. hlm. 249. ISBN 978-602-02-6893-4. 
  4. ^ Yukesti, Tetty (2015). 51 Perempuan Pencerah Dunia. Jakarta: PT Elex Media Komputindo. hlm. 250. ISBN 978-602-02-6893-4. 
  5. ^ a b c "Lucretia Mott | Biography & Facts". Encyclopedia Britannica (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-06-14. 
  6. ^ a b "Lucretia Mott". www.quakersintheworld.org. Diakses tanggal 2020-06-15. 
  7. ^ Yukesti, Tetty (2015). 51 Perempuan Pencerah Dunia. Jakarta: PT Elex Media Komputindo. hlm. 251. ISBN 978-602-02-6893-4. 
  8. ^ Editors, History com. "Lucretia Mott". HISTORY (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-06-14.