Indonesia dalam tahun 2018
Tampilan
| |||
---|---|---|---|
Dekade : | 2010-an | ||
Abad : | ke-21 | ||
Milenium : | ke-3 | ||
Lihat pula | |||
Bagian dari seri mengenai |
---|
Sejarah Indonesia |
Garis waktu |
Portal Indonesia |
Indonesia dalam tahun 2018 menyajikan serangkaian peristiwa yang terjadi di Indonesia sepanjang tahun 2018.
Pemerintahan
Presiden | Wakil Presiden | ||
---|---|---|---|
Joko Widodo | Jusuf Kalla |
Peristiwa
Januari
- 1 Januari - Tahun Baru Masehi 2018.
- 2 Januari - KA Bandara Soekarno-Hatta resmi beroperasi.
- 15 Januari - Lantai di gedung Bursa Efek Indonesia runtuh dan menyebabkan 77 orang terluka.
- 17 Januari - Presiden Joko Widodo merombak kabinet kerja.
- 28 Januari - Indonesia meraih 2 gelar di Kejuaraan Bulu tangkis Indonesia Masters 2018: tunggal putra (Anthony Sinisuka Ginting) dan ganda putra (Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon).
- 31 Januari - Gerhana bulan total terjadi di Indonesia dan beberapa negara lainnya.
Februari
- 4 Februari - Indonesia meraih 2 gelar di Kejuaraan Bulu tangkis India Open 2018: ganda putra (Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon) dan ganda putri (Greysia Polii/Apriani Rahayu).
April
- 24 April - Setya Novanto, mantan ketua DPR RI divonis 15 tahun penjara oleh majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta atas kasus korupsi proyek KTP Elektronik.[1]
Mei
- 8 Mei - Kerusuhan dan penyanderaan sejumlah anggota brimob dan densus 88 selama 36 jam oleh 156 Napi Terorisme di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok. Dilaporkan, 5 perwira Polri gugur dan 1 napi teroris tewas, sedangkan 4 perwira Polri luka berat/ringan.
- 11 Mei - Terjadi letusan dan erupsi freatik di Gunung Merapi.
- 13-14 Mei - Peristiwa Pengeboman di Surabaya dan Sidoarjo.
- 24 Mei - Falcon Pictures menggelar konferensi pers terkait rencana pembuatan film Bumi Manusia yang diangkat dari novel Pramoedya Ananta Toer dengan judul yang sama. Pengumuman ini menuai pro dan kontra terutama soal pemilihan Iqbaal Ramadhan sebagai pemeran utama yang memerankan sosok Minke.
Juni
- 7 Juni - terminal baru Bandar Udara Jenderal Ahmad Yani diresmikan menjadi Bandara diatas laut di Kota Semarang, Jawa Tengah.[2]
- 18 Juni - Musibah tenggelamnya Kapal feri di Danau Toba, Sumatera Utara. Diperkirakan sekitar 3 penumpang tewas, 21 penumpang cedera, dan 164 penumpang hilang.
- 27 Juni - Pemilihan kepala daerah serentak diselenggarakan di 171 daerah di Indonesia yang meliputi 17 provinsi, 39 kota, dan 115 kabupaten.
Juli
- 5 Juli - Ledakan bom di Pasuruan, Jawa Timur. 1 anak terluka.
- 11 Juli - Lalu Muhammad Zohri meraih medali emas dalam ajang olahraga lari 100 meter Kejuaraan Dunia Atletlik U-20 di Finlandia.
- 29 Juli - Gempa bumi di Lombok berkekuatan 6,4 skala richter menyebabkan 20 orang tewas dan 401 orang luka-luka.
Agustus
- 5 Agustus - Gempa bumi di Lombok berkekuatan 7 skala richter menyebabkan 390 orang tewas dan 1.447 orang luka-luka.
- 18 Agustus - Pesta Olahraga Asia 2018 diselenggarakan di Jakarta dan Palembang.[3]
September
- 2 September -
- Indonesia meraih peringkat ke-4 dan memperoleh 31 medali emas, 24 medali perak, dan 43 medali perunggu di Pesta Olahraga Asia 2018.
- Penutupan Pesta Olahraga Asia 2018, dengan China yang meraih juara pertama dan memimpin perolehan medali.
- 3 September - KPK menetapkan 22 anggota DPRD Kota Malang sebagai tersangka kasus suap dan gratifikasi terkait pengesahan Rancangan Perda tentang Perubahan APBD 2015. Penetapan tersebut menambah daftar anggota DPRD Kota Malang yang ditangkap KPK menjadi 41 orang dari total sebanyak 45 orang.
- 13 September — Seorang pria yang diketahui bernama Agus Maulana alias Agus ( 9 Agustus 1986—13 September 2018 (umur 32)) ditemukan di sebuah pohon nangka di Jl. TPU Karet Cipayung Jaya, Cipayung Jaya, Cipayung, Depok, Jawa Barat dikarenakan terlilit hutang judol. Ia menggunakan jaket biru D Mall, baju kerah hitam, celana panjang hitam, memakai sepatu hitam Cheetah 2180 bertali & memakai kacamata. Ia meninggalkan sebuah motor & sepucuk surat permintaan maaf karena akan menyesal akibat hutang judol tersebut.[4]
- 21 September - KPU melakukan pengundian nomor urut calon presiden untuk Pilpres 2019. Pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin mendapat nomor urut 1 sedangkan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mendapatkan nomor urut 2.
- 22 September - Peresmian patung Garuda Wisnu Kencana di Bali setelah pengerjaan selama 28 tahun.
- 23 September -
- Anthony Sinisuka Ginting, pemain bulu tangkis asal Indonesia menjadi juara China Terbuka 2018 setelah mengalahkan pemain Jepang, Kento Momota.
- Seorang pendukung klub sepak bola Persija Jakarta bernama Haringga Sirla tewas dikeroyok oknun pendukung Persib Bandung saat kedua tim tersebut bertanding di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
- 28 September - Gempa bumi dan tsunami di Sulawesi Tengah berkekuatan 7,4 skala richter menyebabkan 2.088 orang tewas, 10.679 orang luka-luka, 5.000 orang hilang, dan tsunami hingga ketinggian 4 sampai 7 meter di Kota Palu, Donggala, dan Mamuju.
Oktober
- 3 Oktober - Gunung Soputan di Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara meletus.
- 4 Oktober - Gunung Gamalama di Pulau Ternate, Maluku Utara meletus.
- 6 Oktober - Pesta Olahraga Difabel Asia 2018 diselenggarakan di Jakarta dan Palembang.
- 8 Oktober - Pertemuan International Monetary Fund (IMF) dan Bank Dunia diselenggarakan di Nusa Dua, Bali.
- 13 Oktober - Penutupan Pesta Olahraga Difabel Asia 2018. China menjadi juara pertama dengan medali terbanyak mengalahkan Korea, Iran, Jepang dan Indonesia di posisi 2,3,4 dan 5 klasemen.
- 26 Oktober - Ribuan orang yang tergabung dalam Barisan Nusantara Pembela Tauhid mengikuti Aksi Bela Tauhid di Jakarta yang merespon pembakaran bendera bertuliskan kalimat tauhid pada Hari Santri Nasional.
- 29 Oktober - Pesawat Lion Air JT610 rute Jakarta-Pangkal Pinang jatuh di perairan Karawang, menewaskan seluruh penumpang termasuk awak pesawat.
November
- 3 November - Peresmian Nipah Mall di Makassar, Sulawesi Selatan.
- 9 November - Peresmian Jalan Tol Pemalang-Batang.[5][6][7]
- 8 November - Guns N' Roses, band rock legendaris asal Amerika Serikat mengadakan konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Desember
- 20 Desember - Peresmian Jalan Tol Semarang-Batang.[8][9][10][11]
- 22 Desember - Tsunami yang disebabkan oleh letusan Anak Krakatau di Selat Sunda menghantam daerah pesisir Banten dan Lampung yang menyebabkan 429 orang tewas, 1.485 orang luka-luka, dan 154 orang hilang.
- 31 Desember - Longsor yang terjadi di Kampung Cigarehong, Dusun Cimapag, Desa Sirnaresmi, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.[12] Sebanyak 33 orang yang tertimbun material tanah longsor, hingga akhir waktu pencarian, 32 orang berhasil ditemukan meninggal dunia dan 1 orang dinyatakan hilang[13]
Kematian
Januari
- 5 Januari - Yon Koeswoyo - Musisi di Koes Plus (l. 1940)
- 15 Januari - Sujud Sutrisno - Musisi (l. 1953)
- 23 Januari - Sys NS - Aktor, Politikus (l. 1956)
Februari
- 5 Februari - Yockie Suryoprayogo - Musisi (l. 1954)
- 10 Februari - Advent Bangun - Aktor (l. 1952)
Mei
- 14 Mei - Enthus Susono - Bupati Tegal 2014-2019 (l.1966)
- 15 Mei - Gogon - Pelawak di Srimulat (l. 1959)
Juni
- 24 Juni - Harry Moekti - mantan roker, pendakwah Islam (l. 1957)
Agustus
- 3 Agustus - Yusuf Supendi - pendiri Partai Keadilan Sejahtera (l. 1958)
November
- 4 November - Pretty Asmara - pemain sinetron, komedian, dan penyanyi (I. 1977)
Hari libur nasional di Indonesia
Hari-hari libur nasional dan cuti bersama Indonesia untuk tahun 2018:
No | Tanggal | Hari | Keterangan |
---|---|---|---|
Hari Libur Nasional | |||
1 | 1 Januari | Senin | Tahun Baru 2018 Masehi |
2 | 16 Februari | Jumat | Tahun Baru Imlek 2569 Kongzili |
3 | 17 Maret | Sabtu | Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1940 |
4 | 30 Maret | Jumat | Wafat Isa Al Masih |
5 | 14 April | Sabtu | Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW |
6 | 1 Mei | Selasa | Hari Buruh Internasional |
7 | 10 Mei | Kamis | Kenaikan Isa Al Masih |
8 | 29 Mei | Selasa | Hari Raya Waisak 2562 |
9 | 1 Juni | Jumat | Hari Lahir Pancasila |
10 | 15-16 Juni | Jumat-Sabtu | Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriyah |
11 | 27 Juni | Rabu | Pemungutan Suara Pemilihan Umum Kepala Daerah Indonesia 2018 |
12 | 17 Agustus | Jumat | Hari Kemerdekaan Republik Indonesia |
13 | 22 Agustus | Rabu | Hari Raya Idul Adha 1439 Hijriyah |
14 | 11 September | Selasa | Tahun Baru Islam 1440 Hijriyah |
15 | 20 November | Selasa | Maulid Nabi Muhammad SAW |
16 | 25 Desember | Selasa | Hari Raya Natal |
Cuti Bersama | |||
1 | 11, 12, 13, 14, 18, 19, dan 20 Juni[14] |
Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Senin, Selasa, dan Rabu |
Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriyah |
2 | 24 Desember | Senin | Hari Raya Natal |
Catatan:
Berdasarkan Keppres No. 15 Tahun 2018[17]
Berikut adalah hari-hari cuti bersama yang dibatalkan:
- 30 April (Senin) - sebelum hari Buruh Internasional
- 11 Mei (Jumat) - setelah Kenaikan Isa Almasih
- 28 Mei (Senin) - sebelum hari Waisak
- 10 September (Senin) - sebelum Tahun Baru Hijriyah
- 19 November (Senin) - sebelum Maulid Nabi Muhammad SAW
Referensi
- ^ "Setya Novanto Divonis 15 Tahun Penjara Lebih Ringan dari Tuntutan".
- ^ Rifki, Ahmad. "Ternyata Begini Faktor Alasan Status Bandara Ahmad Yani Turun Pangkat Jadi Penerbangan Domestik - Suara Merdeka". Ternyata Begini Faktor Alasan Status Bandara Ahmad Yani Turun Pangkat Jadi Penerbangan Domestik - Suara Merdeka. Diakses tanggal 2024-04-29.
- ^ "Spektakuler, Pembukaan Asian Games 2018 Menyihir Penonton".
- ^ Pesan Terakhir Agus yang gandir karena Utang Judi Online
- ^ Adiwijaya, Setiawan, ed. (8 Januari 2017). "Proyek Jalan Tol Pemalang-Batang Bisa Dilintasi Lebaran 2017". Tempo.co. Diakses tanggal 29 Maret 2017.
- ^ Presiden Resmikan Jalan Tol Pejagan-Pemalang dan Pemalang-Batang
- ^ Jokowi Resmikan 3 Ruas Tol Trans Jawa di Jembatan Kalikuto
- ^ Inilah Pemenang Lelang Jalan Tol Batang-Semarang
- ^ "Jalan Tol Batang - Semarang Selesai Akhir 2018". Bisnis.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-04-17. Diakses tanggal 23 December 2017.
- ^ "Batang and Balikpapan toll road projects accelerated". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-12-23. Diakses tanggal 23 December 2017.
- ^ Riana, Friski (2018-12-20). Silaban, Martha Warta, ed. "Jokowi Resmikan 3 Ruas Tol Trans Jawa di Jembatan Kalikuto". Tempo.co. Diakses tanggal 2020-01-25.
- ^ Aziz, Deden Abdul (31 Desember 2018). Amirullah, ed. "Satu Kampung di Cisolok Sukabumi Tertimbun Longsor". Tempo. Diakses tanggal 5 Januari 2019.
- ^ Kontributor Sukabumi, Budiyanto (6 Januari 2019). Robertus Belarminus, ed. "Operasi Pencarian Korban Longsor Sukabumi Ditutup, Satu Orang Tidak Ditemukan". Diakses tanggal 22 Januari 2019.
- ^ "Cuti bersama 2018 jadi libur terbanyak sepanjang sejarah RI". Merdeka.com. 20 April 2018. Diakses tanggal 22 April 2018.
- ^ Keputusan Bersama Menag, Menaker, dan MenPAN-RB RI tentang PERUBAHAN Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2018 (PDF), diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2018-04-22, diakses tanggal 2018-04-21
- ^ Keputusan Bersama Menag, Menaker, dan MenPAN-RB RI tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2018 (PDF)
- ^ Keppres tentang Hari Pemungutan Suara Pilgub, Pilwali, dan Pilbup 2018 sebagai Hari Libur Nasional (PDF), diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2018-11-15, diakses tanggal 2021-03-17