Crater
Rasi bintang | |
Singkatan | Crt |
---|---|
Genitivus | Crateris |
Pengucapan | [ˈkreɪtər], genitive /krəˈtɪərɨs/ |
Simbolisme | Cangkir |
Asensio rekta | 11j 23m 45d |
Deklinasi | −15° 55′ 44″ |
Kuadran | SQ2 |
Luas | 282 derajat persegi (53) |
Bintang utama | 4 |
Bintang Bayer/Flamsteed | 12 |
Bintang dengan planet | 2 |
Bintang lebih terang dari 3.00m | 0 |
Bintang di dalam 10.00 parsek (32.62 tahun cahaya) | 0 |
Bintang paling terang | δ Crt (3.57m) |
Objek Messier | 0 |
Hujan meteor | Eta Craterids |
Rasi yang berbatasan | Leo Sextans Hydra Corvus Virgo |
Terlihat di garis lintang antara 65° dan −90°. Terlihat paling baik pada pukul 21:00 (9 malam) selama bulan April. |
Crater adalah sebuah rasi bintang yang terletak pada langit bagian selatan. Namanya adalah bahasa Latin dari cangkir, dan dalam mitologi Yunani dikenal sebagai cangkir dari dewa Apollo. Ini merupakan salah satu dari 48 rasi bintang yang dikenalkan oleh Ptolemy, dan tetap menjadi anggota 88 rasi bintang modern. Rasi ini sangat redup, tidak ada bintang yang lebih terang dari magnitudo 4.
Hal penting
[sunting | sunting sumber]Bintang
[sunting | sunting sumber]γ Crateris adalah sebuah bintang ganda dengan PA 96° dan terpisah sejauh 52". Pasangan yang redup memiliki magnitudo 9.6. Sistem ini terletak sejauh 84 tahun cahaya dari Matahari.
R Crateris adalah sebuah bintang variabel semi-regular tipe SRb dengan klasifikasi spektrum M7. Bintang ini memiliki magnitudo antara 9.8 hingga 11.2 dengan periode optik 160 hari.
SZ Crateris adalah bintang variabel dengan magnitudo 8.1. Bintang ini cukup dekat dengan matahari, kurang lebih 44 tahun cahaya. Bintang ini juga dikenal sebagai Gliese 425, dan dahulu dianggap sebagai bintang Abt.
31 Crateris (sekarang dianggap sebagai bagian dari rasi Corvus) adalah bintang dengan magnitudo 5.2 yang pernah salah dikira sebagai bulan dari planet merkurius.
Objek langit jauh
[sunting | sunting sumber]NGC 3511 adalah sebuah galaksi spiral tipe SBbc dengan sedikit bentuk batang, terlihat hampir secara menyudut. Galaksi ini adalah anggota dari gugus galaksi Abell 1060. Galaksi ini mempunyai magnitudo 12, dan membentang selebar 4' × 1'.
NGC 3887 adalah galaksi spiral berbatang tipe SBc, magnitudo 11, dengan diameter 3.5'.
NGC 3981 adalah galaksi spiral dengan dua lengan spiral yang lebar dengan tipe SBbc,bermagnitudo 12 dengan diameter 3'. Galaksi ini ditemukan oleh William Herschel pada tahun 1785.
Referensi
[sunting | sunting sumber]- Ian Ridpath dan Wil Tirion (2007). Stars and Planets Guide, Collins, London. ISBN 978-0-00-725120-9. Princeton University Press, Princeton. ISBN 978-0-691-13556-4.
- Richard Hinckley Allen, The Stars, Their Lore and Legend, New York, Dover.