1Lib1Ref
"Bayangkan sebuah dunia di mana setiap pustakawan di dunia menambahkan satu rujukan di Wikipedia"
Dalam kampanye ini, Anda tidak perlu menjadi seorang pustakawan untuk berpartisipasi! đ Siapa pun yang memiliki keinginan berbagi pengetahuan bebas, dapat mengikuti kegiatan ini.
Kampanye #1Lib1Ref telah berakhir. (perbarui)
Latar belakang
Sejak beberapa tahun terakhir, Wikipedia, sebuah ensiklopedia daring yang bebas, telah menjadi tempat pertama yang dikunjungi oleh pengguna internet. Hal ini didukung oleh sejumlah mesin pencari populer yang mendorong entri Wikipedia tampil pada halaman pertama sesuai dengan kata kunci pencarian yang diberikan oleh pengguna internet. Tak dapat dipungkiri, sebagian besar dari mereka mengkonsumsi informasi tersebut, yang pada dasarnya adalah cuplikan kecil dari artikel Wikipedia.
Sebagai pengguna dan kontributor Wikipedia, kita diajak untuk menulis atau memberikan informasi yang kebenaran dapat diperiksa. Salah satu pembuktiannya adalah dengan menggunakan sumber-sumber rujukan yang tersedia dalam artikel yang dilihat. Jika terdapat kekeliruan dalam artikel, sudah seharusnya sumber rujukan yang diberikan yang patut dipertanyakan, sehingga menyediakan sumber rujukan yang sahih dan dapat diverifikasi mutlak diperlukan.
Kampanye daring #1Lib1Ref merupakan salah satu upaya yang digalakkan untuk mendukung tersedianya sumber rujukan yang terpercaya. Perpustakaan adalah sumber utama pengetahuan, dan pustakawan adalah modal awal untuk membuka rahasia pengetahuan yang masih tersimpan di dalam buku. Dengan adanya kampanye ini, Wikimedia Indonesia mengajak pustakawan belajar memasukkan sumber rujukan yang bersumber dari buku perpustakaan, baik sumber cetak atau daring. Keduanya dapat membantu meningkatkan kualitas artikel Wikipedia sehingga masyarakat umum, yang tidak mendapat akses ke perpustakaan, dapat menerima pengetahuan yang sama.
Kampanye #1Lib1Ref pertama kali diselenggarakan pada tahun 2016
Tema
Meramaikan Bulan Wiki GLAM yang yang diselenggarakan sepanjang bulan Mei 2024, Kampanye 1Lib1Ref edisi kali ini mengajak Kawan Wiki untuk berkontribusi dalam menambahkan rujukan terpercaya pada artikel-artikel bertema galeri, perpustakaan, arsip dan museum (GLAM) Indonesia di Wikipedia bahasa Indonesia. Kampanye ini berlangsung dari tanggal 15 Mei - 5 Juni 2024.
3 Kontributor terbaik akan mendapatkan voucher belanja, sertifikat dan suvenir menarik dari Wikimedia Indonesia!
Cara berpartisipasi
Untuk menambahkan satu sumber referensi ke dalam artikel, ikuti petunjuk berikut ini.
- Silakan masuk log atau buat akun Wikipedia baru, apabila Anda belum memiliki akun Wikipedia sebelumnya
- Daftarkan akun Wikipedia Anda di sini (pastikan sudah log in dengan akun wikipedia Anda terlebih dahulu)
- Temukan artikel Wikipedia bahasa Indonesia yang memerlukan sumber referensi.
- Dengan memilih artikel dalam kategori:
- Atau artikel lain di luar kategori namun masih bertopik GLAM.
- Tambahkan sumber rujukan dengan menggunakan gaya Wikipedia. Klik di sini untuk mengetahui cara menambahkan sumber referensi ke dalam artikel.
- Tambahkan
#1Lib1Ref #1Lib1RefID
dengan menyalin kodenya secara langsung dan menempelkannya pada ringkasan suntingan. Tanpa tagar tersebut, kami tidak dapat melacak kontribusi Anda dalam kampanye ini. - Sebarkan suntingan yang telah Anda lakukan ke media sosial untuk mengajak pustakawan lain dalam kampanye ini.
- Anda dapat memasang templat kotak pengguna {{Pengguna 1lib1ref}} di halaman pengguna Wikipedia Anda.
- Selain mendaftarkan akun di Outreach dashboard, peserta juga wajib mendaftarkan diri di pranala ini untuk mempermudah komunikasi antara Wikimedia Indonesia dan peserta.
Kampanye sebelumnya
- 2021
- 2022
- 2023
- 2024
Cerita sukses
Silakan membaca beberapa kisah sukses dari Wikimediawan di seluruh dunia tentang efektivitas kampanye ini. Siapa tahu kisah mereka dapat menggerakkan semangat Anda untuk terus berkontribusi.
- Pustakawan UMA Mengikuti Pelatihan #1lib1ref dari Wikimedia Indonesia Februari 2021
- Lokakarya 1Lib1Ref bersama Pustakawan Mendunia Agustus 2021
- "Engaging librarians (and others) through social technologies: A #1lib1ref think-piece". Wikimedia Foundation (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 Desember 2020. Diakses tanggal 29 Desember 2020.
- "What we learned from 1Lib1Ref 2019". Medium (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 Desember 2020. Diakses tanggal 29 Desember 2020.
- Join #1Lib1Ref 2021: Celebrating the humans and citations at the heart of Wikipedia Januari 2021
Sumber daya
- Salindia #1Lib1Ref Indonesia dan cara berpartisipasi
- Halaman utama #1Lib1Ref di Meta-Wiki
- Video #1Lib1RefË Latar belakang dan cara berpartisipasi
- Video #1Lib1RefË Citation Hunt
- Video #1Lib1RefË Melacak tagar
- Video #1Lib1RefË Apa kata mereka
- Video #1lib1refâ: The Wikipedia Library
- Linimasa #1Lib1Ref @GLAM_Indonesia
Kontak
Untuk menghubungi kami, baik untuk sekadar bertanya atau meminta bantuan, hubungi glamwikimedia.or.id.